Aksi Jaga Lingkungan
admin DLH | 15 Mei 2025 | Dibaca 43 kali |

Aksi Jaga Lingkungan

Dalam rangka Dies Natalis ke-XI, Ikatan Pemuda Mahasiswa Banggai Laut (IPMBL) Palu–Sulawesi Tengah berkolaborasi bersama Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sulawesi Tengah menggelar kegiatan “Aksi Jaga Lingkungan “ yang dilaksanakan di Kampung Nelayan.


Kegiatan ini melibatkan anggota IPMBL, Komunitas pecinta alam kelurahan Tondo, dan DLH Provinsi Sulteng. Aksi bersih-bersih pantai disepanjang area kampung nelayan berfokus pada sampah plastik. Total sampah yang terkumpul sebanyak 53,8 kg dan seluruh sampah tersebut dibawa ke Sulteng Recycle Center untuk kemudian diolah di mesin Pirolisis.

Melalui edukasi lingkungan dan aksi mengumpulkan sampah, diharapkan pemuda hari ini bukan hanya sebagai penerus, tapi juga penjaga dan pelindung lingkungan. Kolaborasi ini menjadi pengingat bahwa perubahan dimulai dari langkah kecil yang dilakukan bersama.


Selamat Ulang Tahun ke-XI IPMBL Palu-Sulawesi Tengah. Terus tumbuh, terus beraksi untuk masyarakat dan lingkungan.

BAGIKAN :



Berikan Komentar

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin